POLSEK CIBALONG CIPTAKAN RASA AMAN DI DESA CISEMPUR

    POLSEK CIBALONG CIPTAKAN RASA AMAN DI DESA CISEMPUR

    Cibalong, 29 Desember 2025 – Guna menjaga kondusifitas dan memberikan rasa aman kepada masyarakat, Polsek Cibalong melalui personelnya Aipda Helmi Erlangga bersama Bripka Hadi Sutanto melaksanakan kegiatan patroli dialogis di wilayah Desa Cisempur (29/12/2025).

    Kegiatan patroli ini dilakukan sebagai upaya preventif untuk mencegah terjadinya gangguan kamtibmas serta mendekatkan diri kepada masyarakat. Dalam patroli tersebut, Aipda Helmi Dan Bripka Hadi menyambangi sejumlah titik rawan dan berdialog langsung dengan warga guna menyerap aspirasi serta menyampaikan pesan-pesan kamtibmas.

    “Kegiatan patroli ini merupakan bagian dari pelayanan Polri kepada masyarakat, agar kehadiran polisi bisa dirasakan secara langsung, serta memberikan rasa aman dan nyaman, ” ujar Aipda Helmi di sela-sela patroli.

    Selain itu, Aipda Helmi juga mengimbau masyarakat untuk tetap waspada terhadap potensi tindak kriminalitas, serta mengajak warga untuk bersama-sama menjaga keamanan lingkungan secara bergotong-royong.

    Kapolsek Cibalong IPTU DANDAN RAMDANI, melalui keterangan terpisah, menegaskan bahwa kegiatan patroli rutin ini akan terus ditingkatkan guna menjaga stabilitas keamanan di wilayah hukum Polsek Cibalong, khususnya di desa-desa yang memiliki potensi kerawanan.

    Dengan adanya patroli rutin seperti ini, diharapkan sinergi antara Polri dan masyarakat semakin kuat dalam menciptakan lingkungan yang aman, damai, dan tertib.

    polrestasikmalaya
    Tasikmalaya.

    Tasikmalaya.

    Artikel Sebelumnya

    Unit Bhinmas Polsek Pancatengah laksanakan...

    Artikel Berikutnya

    Demi Terpeliharanya Kamtibmas Yang Aman...

    Berita terkait

    Rekomendasi

    Bhabinkamtibmas Polsek Salopa Laksanakan Sambang Kamtibmas, Wujudkan Situasi Aman dan Kondusif
    Ipda Moh Munawir Laksanakan Patroli Dialogis di Wilkum Polsek Puspahiang
    Patroli Dialogis Bripka Wendi Ramdani di Desa Raksasari 
    KPK Dalami Peran Eks Stafsus Menag, Gus Alex, dalam Kasus Kuota Haji
    Tingkatkan Keamanan Wilayah Hukum Polsek Cibalong, Bripka Aan hidayatul U dengan Warga Wilayah Hukum Polsek Cibalong

    Ikuti Kami